Sendal Iblis Surat Al-Ikhlas Pengusir Setan dan Manusia Ikhlas - Ateis Hina Islam Bagian 2

Sendal Iblis dan Manusia Ikhlas - Ateis Hina Islam Bagian 2 | Penjelasan Surat AL-Ikhlas | Pengusir Setan | Surat yang Memudahkan Kita ke Surga | Pahalanya yang Berlipat Ganda | Membukakan Pintu Amalan dan Hidup yang Lebih Baik | Sebab Turunnya Surah Al-Ikhlas | Keutamaan Surah Al-Ikhlas |

QS Al-Hijr
15:39. Iblis berkata: "Ya Tuhanku, oleh sebab Engkau telah memutuskan (menilai/memvonis) bahwa aku sesat pasti aku akan menjadikan mereka memandang baik (perbuatan maksiat) di muka bumi, dan pasti aku akan menyesatkan mereka semuanya,

15:40. kecuali hamba-hamba Engkau yang mukhlis di antara mereka".

15:41. Allah berfirman: "Ini adalah jalan yang lurus; kewajiban Aku-lah (menjaganya).

SENDAL IBLIS
Beredarnya sandal Glacio bermotif lafaz Allah mengundang perhatian banyak pihak. Meskipun pihak pabrik mengatakan tidak ada faktor kesengajaan dalam desain motif sandal tersebut, banyak pihak tak percaya. Pasalnya, motif itu bukan sekedar lafaz Allah melainkan kaligrafi surat Al Ikhas.

Di media sosial, beredar rahasia desain motif sandal tersebut yang ternyata adalah kaligrafi surat Al Ikhlas. Tepatnya, dua kaligrafi surat Al Ikhlas dengan ukuran sedikit berbeda kemudian dipotong sesuai bentuk sandal.

“Tidak mungkin kalau tidak disengaja.. mendesain sesuatu itu perlu sebuah ide, pensil dan kertas tidak asal jadi meski itu hanya alas sepatu,” tulis Rafa Elo Arema, salah seorang pembaca Bersamadakwah.

“Apakah kita percaya bahwa itu tidak disengaja…??? Test of water menjadi “trend” yang sangat jitu untuk menilai reaksi umat Islam….!!!,” tambah Raden Kujang.

“Kelakuan kafir culas begini nih, ketahuan baru ngeles. harusnya dikenakan pasal penghinaan agama..,” timpal Syahrul.

Seperti diberitakan sebelumnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Polda Jawa Timur dan anggota DPRD Provinsi Jawa Timur telah mendatangi lokasi pabrik Sandal Glacio tersebut.

PT Pradipta Perkasa Makmur selaku produsen Sandal Glacio mengaku tidak ada unsur kesengajaan dalam desain sandal tersebut.

“Tidak ada unsur kesengajaan desain. Desainernya orang Islam juga tidak menyadari ada lafaz tersebut,” kata Yulianto mewakili pihak manajemen kepada anggota DPRD Jatim.

Pemilik perusahaan, Low Hwa, telah dipanggil oleh Polda Jatim. Ia menyatakan pihaknya tidak mengetahui jika ternyata desain sandal tersebut bermasalah. Mesin pencetak sandal, menurutnya, berasal dari Cina. Ia juga mengatakan perusahan siap menarik sandal yang telah beredar.

Penjelasan Surat AL-Ikhlas

Alkisah, sebelum Allah menurunkan Surat Al Ikhlas, beberapa kaum musyrik mencoba untuk merendahkan Nabi Muhammad SAW. Mereka mengutus seorang yang bernama Amir bin Tufail. Dalam pertemuannya dengan Rasul, Amir berkata bahwasanya Nabi Muhammad telah memecah belah keturunan mereka. Bahkan telah melecehkan tuhan mereka. Bahkan Amir merendahkan Nabi Muhammad dengan  menawarkan harta dan wanita Cantik.

Namun menghadapi itu semua, Nabi Muhammad SAW menjawabnya dengan tenang. Beliau berkata “Aku tidak miskin, tidak gila, tidak ingin kepada wanita. Aku adalah Rasul Allah, mengajak kamu meninggalkan penyembahan berhala dan mulai menyembah Allah Yang Maha Esa”.

Karena merasa pensaran dengan Rasul, maka kaum musyrik mencoba untuk mendatangkan kembali utusannya yang kedua. Utusan ini pun kembali menanyakan hal yang merendahkan Agama Islam. “terangkanlah kepada kami macam Tuhan yang engkau sembah itu. Apakah dia dari emas atau perak?”

Setelah kejadian ini, maka Allah SWT menurunkan surat Al Ikhlas. Surat ini menerangkan bagaimana Allah hanya ada satu, dan kita harus menyucikannya. Oleh karena itu, surat ini merupakan salah satu surat yang penting, apalagi jika kita ingin belajar keesaan Allah SWT.

Surat Al Ikhlas juga merupakan surat yang menerangkan bagaimana caranya beramal. Di dalamnya kita akan menemukan keterangan perihal amal pebuatan yang baik dan amal perbuatan yang jahat. Begitu Istimewanya surat ini, sampai-sampai beberapa hadis mengatakan bahwa surat ini sebanding dengan sepertiga Al Quran.

Ini artinya banyak ilmu yang didapatkan apabila kita mencoba untuk melakukan Tafaqur dan menyelami isi dari Surat ini. Jika Anda bisa memahaminya, maka niscaya Anda akan mendapatkan semua pemahaman tentang ketauhidan kesucian Allah. Saking istimewanya surat Al Ikhlas, Rasululallah SAW pernah berkata, bahwasanya semua bait Al Ikhlas ada di sayap-sayap malaikat. Hadistnya seperti ini.

"Demi Allah yang jiwaku ditanganNya, sesungguhnya Qul Huwallahu Ahadu itu tertulis di sayap malaikat Jibrail a.s, Allahhus Somad itu tertulis di sayap malaikat Mikail a.s, Lamyalid walam yuulad tertulis pada sayap malaikat Izrail a.s, Walam yakullahu kufuwan ahadu tertulis pada sayap malaikat Israfil a.s.”

Beberapa Manfaat dan Hadist tentang Surat Al Ikhlas

Ada beberapa cerita menarik tentang surat Al Ikhlas yang dituliskan dalam sejarah umat Islam dan juga hadits. Catatan ini menyebutkan bahwa Al Ikhlas memiliki dampak dan juga pahala yang besar. Meskipun surat ini relatif pendek, namun sebenarnya surat ini merupakan surat yang sarat makna. Selain itu, Al Ikhlas juga merupakan pedoman awal bagi umat muslim untuk melangkah lebih jauh.

Berikut beberapa kelebihan jikalau kita membaca surat Al Ikhlas.

    Pengusir Setan

Surat Al Ikhlas ini mempunyai efek yang cukup besar dalam mengusir iblis dan setan. Jika Anda akan beraktifitas atau melakukan apapun. Ada baiknya membaca surat ini karena ada sebuah hadis yang mengatakan, kalau Anda membaca surat ini sebelum beraktifitas, maka niscaya semua iblis akan yang mencoba menggoda diri Anda akan lari ketakutan seperti cacing yang kepanasan.

    Surat yang Memudahkan Kita ke Surga

Surat Al ikhlas, dapat mempermudah jalan kita menuju surga. Jika ada yang sedang sakit parah, bacalah surat ini.  Surat ini dipercaya dapat meringankan beban orang ini apabila meninggal. Bahkan dalam Tadzikaratul Qurthuby, Rasulullah bersabda "Barangsiapa membaca surah Al-Ikhlas sewaktu sakit sehingga dia meninggal dunia, maka dia tidak akan membusuk di dalam kuburnya, akan selamat dia dari kesempitan kuburnya dan para malaikat akan membawanya dengan sayap mereka melintasi titian siratul mustaqim lalu menuju ke syurga."

    Pahalanya yang Berlipat Ganda

Di awal tadi disebutkan, bahwa surat Al Ikhlas setara dengan sepertiga Al Quran. Ini tidak berlebihan, memang ketika membaca surat ini, pahala kita akan berlipat ganda. Pada suatu waktu, Rasulullah SAW pernah bertanya pada umatnya. “Siapakah di antara kamu yang dapat khatam Qur’an dalam waktu dua-tiga menit?”

Sontak pertanyaan tersebut membuat para sahabatnya keheranan. Bahkan Saiyidina Ummar membantah pertanyaan Rasulullah SAW Ttersebut. Menurut Sayidina Ummar, tidak mungkin kita bisa mengkhatamkan AL-Quran dengan secepat itu. AL- Quran mempunyai Juz dan juga bagian yang sangat banyak. Namun, pernyataan Sayidina Ummar dibantah oleh Sayidina Ali.

Pernyataan tersebut bukan dibantah dengan argumen, namun Sayidina Ali membaca surat Al Ikhlas sebanyak tiga kali. Rasulullah pun membenarkan apa yang diilakukan Satidina Ali. Menurut beliau, membaca surat Al Ikhlas sekali ganjaran pahalanya sama dengan memabca 10 jus Al-Quran. Jika Sayidina Ali membaca surat ini sebanyak 3 kali, berarti ia mendapatkan ganjaran yang sama dengan membaca 30 Juz Al-Quran.

    Membukakan Pintu Amalan dan Hidup yang Lebih Baik

Abu Shaid Al Khanafi, menyebutkan bahwa surat ini merupakan salah satu surat yang dapat memberikan penerangan bagi orang yang membacanya. Bahkan jika kita memabca surat ini dan mengamalkannya dengan ikhlas,  maka ia akan dijauhkan dari kesusahan duniawi.

Selain itu, ia juga akan dimudahkan dalam sakaratul maut dan juga dijauhkan dari hari kiamat. Surat Al-Ikhlas akan sangat baik bila dibaca setelah shalat subuh. Bahkan ketika Anda membaca sebanyak 11 kali pada saat sesudah shalat subuh, maka niscaya pada hari tersebut Anda tidak akan dapat diganggu oleh setan. Meskipun pada hari tersebut, setan berniat untuk menggangu Anda secara sungguh-sungguh.
 Tafsir Surat Al Ikhlas

Surat Al Ikhlas, merupakan surat pendek yang sarat makna. Ada banyak pembeljaran dari surat yang terdiri atas empat ayat ini. Tauhid dan juga mengamalkan amalan baik dalam Islam termasuk dalam makna yang tersirat di Surat ini. Oleh karena itu, saya akan mencoba untuk menuliskan tafisr surat Al Ikhlas yang sudah disaring dari berbagai sumber.

Artinya : Katakanlah: `Dialah Allah, Yang Maha Esa `.(QS.Al-Ikhlas).

Ini merupakan jawaban dari pertanyaan orang-orang musyrik yang datang kepada Rasulullah sebelumnya. Di sini Allah ingin menegaskan pada umatnya, bahwa dia merupakan Allah yang tidak bisa tersusun dan juga terbilang. Allah juga adalah zat yang sangat berkuasa, jadi ia tidak memerlukan apapun.

Pada ayat ini Allah meminta Nabi-Nya untuk menjawab pertanyaan orang-orang yang bertanya tentang sifat Tuhannya. Bahwa Dia adalah Allah Yang Maha Esa. Dia tidak terbilang dan  tidak tersusun karena berbilang dalam susunan zat artinya adalah bagian dari kumpulan itu membutuhkan bagian yang lain, sedangkan Allah sama sekali tidak membutuhkan sesuatu apapun.

Kepada siapa kata qul (katakanlah) ini ditujukan? Kata atau perintah tersebut ditujukan kepada Rasulullah yang menunjukan bahwa Nabi Muhammad saw. selalu menyampaikan wahyu yang diterimanya dari Allah yang disampaikan melalui perantaraan malaikat Jibril.

Rasulullah saw. tidak mengurangi atau menambahkan wahyu meskipun hanya satu huruf saja. Kalimat selanjutnya dikatakan bahwa Allah itu Esa dalam Dzatnya. Allah swt. adalah satu-satunya Tuhan secara lafziyah maupun maknawiyah.

Artinya : Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu.(QS.Al-Ikhlas:2).

Dalam ayat ini, kita seakan-akan diberikan penjelasan perihal sifat Allah SWT maha kuasa. Di sini kita bisa tahu, bahwa jika inginkan sesuatu kita mintalah pada Allah, bukan pada yang lain. Surat Al Ikhlas ini akan selalu mengingatkan, bahwa kita ini hanya mansuia yang tidak ada artinya dibandingkan dengan sang pencipta.

Allah tidak bergantung kepada siapapun atau apapun, tetpai kitalah sebagai makhluk-Nya yang bergantung kepada-Nya. Dia adalah tempat kita meminta, tempat memohon untuk mendapatkan dan memenuhi permintaan kita. jadi kitalah yang bergantung kepada Allah. Dia adalah Allah Maha Sempurna dan Mahamulia, tidak ada yang setara dengan Dia.

Artinya : Dia tiada beranak dan tiada pula diperanakkan,(QS.Al-Ikhlas:3).

Ayat ini akan menjadi anti tesis bagi para musyrik yang memfitnah Islam dengan mengatakan bahwa malaikat yang ada merupakan anak perempuaan Allah. Selain itu, ini juga mementahkan teori yang menyebutkan bahwa nabi Isa adalah anak dari Allah SWT.

Pemakaian kata lam untuk menidakan atau menafikan sesuatu digunakan pada ayat ini adalah untuk menjelaskan bahwa Allah itu tidak memiliki anak dan bukan anak dari siapapun.

Ayat ini sekaligus bantahan bagi kaum Nasrani yang menyatakan bahwa Isa Almasih adalah anak Allah, bantahan untuk kaum Yahudi yang mengatakan bahwa Uzair adalah anak Allah dan bantahan kepada kaum musyrikin yang mengatakan bahwa malaikat adalah putri Allah. Selain itu, ayat ini menegaskan bahwa Allah itu Esa tidak memiliki anak dan bukan sebagai anak.

Artinya : Dan tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia `.(QS.Al-Ikhlas:4).

Di sini, Allah menegaskan, bahwa Ia adalah zat tertinggi yang seharusnya disembah dan juga diingat selalu. Tidak ada yang setara dan Sebanding dengan Allah SWT. Semuanya adalah mahluk cipataan-Nya.

Penutup surah Al-Ikhlas ini menyatakan bahwa tidak ada sesuatu apapun yang setara dengan Allah dalam hal apapun apalagi dalam sifat-sifat-Nya. Allah yang menciptakan langit dan bumi. Langit dan gugusan tata surya. Allah juga menciptakan makhluk hidup, manusia, hewan, dan tumbuhan merupakan makhluk ciptaan Allah.

Untuk itu, tidak mungkin Allah sama dengan makhluk ciptaan-Nya. SurahAl-Ikhlas ini ditutup dengan ayat yang menafikan segala sesuatu yang sama dengan Allah swt.
Tafsir Surah Al-Ikhlas dan Keutamaannya

Surah Al-Ikhlas merupakan salah satu surat dalam Alquran yang merupakan inti dari ajaran agama Islam, yaitu berisikan tentang keesaan Allah. Untuk itu, surat ini dinamakan dengan Al-Ikhlas karena berisikan pengajaran tauhid.

Al-Ikhlas sendiri artinya memurnikan keesaan Allah swt. sehingga surat ini khusus berbicara tentang kemurnian dan keesaan Allah. Nama lain dari Surat Al-Ikhlas ini adalah Surat Al-Asas, Qulhuwallahu Ahad, At Tauhid, At-Tanzil, at-Tajrid, An-Najah, dan masih banyak lagi.
Bacaan Surah Al-Ikhlas

Surah Al-Ikhlas adalah surat yang ke-112 dalam Alquran. Surat yang terdiri dari 4 ayat ini termasuk ke dalam golongan Surat Makiyyah dan turun setelah surat An-Naas. Adapun bacaan surat AL-Ikhlas dan artinya, yaitu sebagai berikut.

    Qul Huwallaahu Ahad (Katakanlah: “Dialah Allah Yang Maha Esa).

    Allaahush Shamad (Allah adalah tempat bergantung segala sesuatu).

    Lam yalid walam yuulad (Dia tidak beranak dan tidak pula diperanakkan).

    Walam yakullahu kufuwan ahad (Dan tidak ada seorang pun yang setara dengan Dia). 

Sebab Turunnya Surah Al-Ikhlas

Sebab turunnya Surah Al-Ikhlas ini adalah sebagai jawaban dari banyaknya pertanyaan yang datang dari kaum Yahudi maupun kaum Musyrikin kepada Rasulullah saw. yang menanyakan tentang sifat-sifat Allah.

Selain itu, ada pula yang menanyakan nasab Allah swt. dan leluhur Allah. Dalam sebuah riwayat dikatakan bahwasannya Amir bin Tufail diutus oleh kaum Musyrik kepada Rasulullah saw. untuk menyampaikan amanat mereka. Amir bin Tufail berkata, “Wahai Muhammad, engkau telah memecah belah kaum kita, memaki-maki Tuhan kami dan berubah kepercayaan dari agama nenek moyang kita.

Apa sebenarnya yang kau inginkan? Jika engkau menginginkan harta akan kami berikan. Jika engkau menginginkan wanita cantik akan kami carikan yang tercantik, dan jika engkau ingin gila maka akan kami obati. Rasulullah saw. menjawab, “Aku tidak mengingnkan harta, tidak ingin wanita, dan aku tidak gila.

Aku adalah utusan Allah yang mengajak kepada kalian untuk meninggalkan berhala dan memulai untuk menyembbah Allah tuhan yang Maha Esa. Utusan pertama tidak berhasil membujuk Rasulullah saw., tetapi kaum Musyrikin tidak berputus asa untuk mengirimkan kembali utusannya.

Utusan tersebut bertanya kepada Rasulullah, “Jelaskanlah kepada Kami bagaimana Tuhan yang kamu sembah itu? Apakah Dia terbuat dari emas atau perak? Pertanyaan-pertanyaan tersebut yang membuat Allah swt. menurunkan wahyu-Nya, yaitu surat ini yang menjelaskan tentang kemurnian dan keesaan Allah.

Keutamaan Surah Al-Ikhlas

Surah Al-Ikhlas merupakan inti ajaran Islam, yaitu tauhid. Kita meyakini bahwa sesungguhnya tidak ada Tuhan yang patut kita sembah selain Allah swt. Tauhid adalah inti dari semua ajaran nabi. Orang yang menyatakan bahwa ada Tuhan lain selain Allah berarti ia telah menyekutukan Allah dan dengan menyekutukan Allah berarti ia telah berdosa besar.

Demikianlah inti dari surah Al-Ikhlas agar kita meyakini keesaan Allah dan kesempurnaan-Nya. Adapun keutamaan dari surah Al-Ikhlas ini diriwayatkan dalam beberapa hadis bahwasannya pahala membaca surahAl-Ikhlas ini sama dengan membaca sepertiga dari Alquran.

Dikisahkan ketika zaman Nabi Muhammad saw., ada seorang sahabat yang membaca surah AL-Ikhlas dengan berulang-ulang. Hal ini didengar oleh sahabat lain. Orang yang mendengar tersebut kemudian mendatangi Rasulullah saw. dan menceritakan apa yang dilihatnya tersebut.

Mendengar cerita tersebut, Rasulullah saw. mengatakan dengan nama Allah bahwasannya surah AL-Ikhlas ini memiliki nilai yang sebanding dengan sepertiga dari Alquran.

Kisah lainnya datang ketika Rasulullah saw. bertanya kepada para sahabatnya untuk mengkhatam Alquran dalam waktu satu malam. Umar beranggapan bahwasanya mustahil untuk mengkhatamkanAlquran dalam waktu satu malam saja.

Namun ada sahabat yang menyanggupinya, yaitu Ali bun Abi Thalib. Mendengar bahwasannya Ali menyanggupi permintaan Rasulullah saw., Umar menganggap Ali belum mengerti maksud permintaan dari Rasulullah. Namun anggapan Umar salah, Ali kemudian membaca surah Al-Ikhlas sebanyak 3 kali dan Nabi Muhammad saw. membetulkan hal itu.

Surah Al-Ikhlas disebutkan sebanding dengan sepertiga dari Alquran karena sebagaimana yang kita ketahui bahwa isi dari Alquran berisikan tentang tauhid, hukum-hukum, dan kisah umat terdahulu. Selain itu, dalam surah Al-Ikhlas ini terkandung ketauhidan sehingga pantas jika dikatakan bahwasannya surat ini sebanding dengan sepertiga dari Alquran.

Keutamaan lainnya dari surat ini dinyatakan dalam sebuah hadis bahwasannya ketika seseorang sakit dan terus membaca surah Al-Ikhlas dalam sakitnya sampai akhirnya ia meninggal dunia maka ia tidak akan membusuk di dalam kuburnya dan akan dibawa dengan sayapnya malaikat untuk menuju surga.

Alangkah baiknya jika kita meninggal dalam keadaan mengingat Allah. Namun, bagaimana pun sebaiknya kita tidak hanya membacanya, tetapi mengerti dan memahami apa yang terkandung dalam surah Al-Ikhlas ini sehingga keyakinan dan keimanan kita terhadap Allah swt. akan semakin kuat. Wallahu a’lam.

Begitulah sedikit tentang serba serbi yang ada dalam surat Al Ikhlas. Semoga saja, ini bisa membuat kita semua makin dekat dengan Allah, dan juga mempelajari agama Islam lebih baik dari Sebelumnya.

COMMENTS

BLOGGER
Nama

aagym,19,Aagym Audio,8,Abdur Raheem Green,2,Akhir Zaman,17,Akhir Zaman Ebook,32,Akhlaqul Karimah,16,Al Masih,7,apk bahasa,1,apk doa,2,apk Quran,3,apk salat,2,apk umum islam,1,Aplikasi Islami,26,aplikasi total android,9,Audio,14,Audio Tajwid,2,Bang Imad,4,Bani Jawi dan Melayu,3,BELA DIRI,1,Belajar Bahasa Arab,2,Berita dan Kasus,25,Berita Islami,18,Bola,3,Buku Imran Hosein,2,Catatan Sang Pujangga Sesi 1,4,Dajjal,10,Doa dan Ruqyah Audio,1,Download Ebook Islami,25,Download Ebook Kristologi,19,Download Ebook Umum,4,Ebook Detektif,1,Ebook Doa,5,Ebook Fiqih,20,Ebook Hadits,18,Ebook Hubungan,7,Ebook Keluarga,4,Ebook Quran,20,Ebook Sejarah,22,Ebook Tajwid,3,Ekonomi Islam,24,Freemasonry,21,Gaib dan Non Dunia,43,Gaib dan Non Dunia Video,6,Gog and Magog,1,Hassan Al Banna,1,Hj. Irene Handono,1,Ibadah Sehari-hari,1,Ideologi,2,Imran Hosein,15,islam,1,Islam dan Hindu,2,Keajaiban Islam,15,Keluarga Bahagia,3,Keluarga Ibrahim,10,Kisah-Kisah Motivasi,9,Komunis,3,Konspirasi Amerika,17,konspirasi zionis,60,Kristologi,53,KUNGFU,1,Liberalis,1,Lintas Agama,24,Love Islam,39,Love Kesehatan,6,Love Menulis,5,Love Musik,1,Love ng-BLog,3,Love Nonton Bareng,10,Maria Magdalena,1,Masalah Syi'ah,2,Masuk Islam,17,Minerva,4,Nubuat Muhammad,3,Office,1,Pancasila,1,Pengendalian Pikiran,12,Permasalahan Islami,17,Pernikahan,1,Politik,29,Protokol Zionisme,11,Puasa,3,Realita Akhir Zaman,35,Romansa dan Cinta,14,Science and Signs,1,Sejarah dan Biografi Islam,55,Setanisme,1,Sihir,13,Software Belajar Bahasa Inggris,3,Software dan Aplikasi,10,Sofware dan Download,9,Sundaland dan Atlantis,6,Takbiran Audio,3,The Truth Of Islam,29,Tilawah Quran,1,Video Akhir Zaman,14,Video Dokumenter,7,Video Imran Hosein,12,Video Masuk Islam,10,video sosial eksperimen,5,Video Zakir Naik,11,Wakeup Project,8,Yesus dan Isa,1,Yusuf Estes,3,Zakir Naik,14,
ltr
item
love is rasa: Sendal Iblis Surat Al-Ikhlas Pengusir Setan dan Manusia Ikhlas - Ateis Hina Islam Bagian 2
Sendal Iblis Surat Al-Ikhlas Pengusir Setan dan Manusia Ikhlas - Ateis Hina Islam Bagian 2
Sendal Iblis dan Manusia Ikhlas - Ateis Hina Islam Bagian 2 | Penjelasan Surat AL-Ikhlas | Pengusir Setan | Surat yang Memudahkan Kita ke Surga | Pahalanya yang Berlipat Ganda | Membukakan Pintu Amalan dan Hidup yang Lebih Baik | Sebab Turunnya Surah Al-Ikhlas | Keutamaan Surah Al-Ikhlas |
http://3.bp.blogspot.com/-34gQioeXsTE/Vh0AldxHHTI/AAAAAAAACpw/m0IrqKg5iYw/s1600/sendal%2Biblis.jpg
http://3.bp.blogspot.com/-34gQioeXsTE/Vh0AldxHHTI/AAAAAAAACpw/m0IrqKg5iYw/s72-c/sendal%2Biblis.jpg
love is rasa
https://love-is-rasa.blogspot.com/2015/10/sendal-iblis-surat-al-ikhlas-pengusir-setan.html
https://love-is-rasa.blogspot.com/
https://love-is-rasa.blogspot.com/
https://love-is-rasa.blogspot.com/2015/10/sendal-iblis-surat-al-ikhlas-pengusir-setan.html
true
2777010531160768459
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content