Tips Islami Untuk yang Pacaran Jarak Jauh

pacaran islami, pacaran jarak jauh islami, tips untuk pacaran jarak jauh, LDR, khalwat virtual, khalwat, bbm, sms, telepon, email, surat, khalwat virtual, hukum pacaran

HATI-HATI KHALWAT!
pacaran jarak jauh

Banyak orang yang merasa, bahwa pacaran jarak jauh, elde-eran[LDR], itu nggak maksiat, karena katanya "gue kan nggak ngapa-ngapain, nggak megang nggak maksiat, cuma ditelpon doang!" (lho kalo nggak ngapa-ngapain ya ngapain telponan) hehe..

Padahal, telpon-telponan (termasuk chatting, bbm-an, bales-balesan message, sms-an, email-emailan, dll) yang tidak ada keperluan syar'i nya bisa jadi sekali termasuk kedalam khalwat. Mengapa? Karena definisi khalwat adalah berdua-duaan tanpa mahram.

Dan kita bisa lihat justru ketika bertelpon-ria, lelaki dan perempuan itu bebas membicarakan apa saja, terbuai dengan pembicaraan itu, selama berjam-jam, dan tidak jarang yang dibicarakan pun sesuatu yang sama sekali tidak ada kepentingannya, bahkan menjurus kepada kemaksiatan, seperti memadu kasih yang belum halal.

Padahal Rasulullah bersabda "Janganlah diantara kalian yang berkhalwat dengan seorang wanita kecuali dengan mahramnya" HR Bukhari Muslim


Nah, bila sudah telpon-telponan, pasti disitu terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, melembut-lembutkan suara, sayang-sayangan, tanya ini dan itu, terbuai dengan rayuan setan, lebih parah lagi tak jarang yang terjebak zina. Karena membicarakan hal yang belum pantas, belum siap dia lakukan.

Bagaimana bila berhubungan dengan lawan jenis dengan tujuan dakwah? Ini mah MODUS dari tahun 90-an hehe.. Namanya kebaikan ya dengan cara yang baik. Bila dia serius berubah, kenalkan saja dengan orang yang sejenis dengannya, lelaki dengan lelaki, perempuan dengan perempuan. Kalau dia maunya cuma sama kamu aja, itulah MODUS.

Dakwah belum tentu sampai, maksiat sudah pasti, haduuuh....

Jadi hati-hati dengan khalwat ya dear Muslimah, dan suamimu nanti, siapapun dia, juga nggak akan rela kalau kamu ngobrol berjam-jam dengan lelaki lain dengan alasan apapun, begitu juga kamu nggak ridha kalau suamimu yang ngobrol berjam-jam dengan wanita lain. Lalu, kenapa sekarang nggak ditinggalkan hal semisal itu? agar terlindung kehormatan dan sempurna ketaatan pada Allah.



Hukum Khalwat Virtual
SEBAGAIMANA yang kita maklumi bahwa, komunikasi dengan tulisan melalui jaringan internet atau yang lebih dikenal dengan ‘chatting’ baru muncul dan popular beberapa tahun terakhir. Yaitu, tepatnya setelah ditemui jaringan internet. Karena itu dalam kitab-kitab ulama terdahulu khususnya buku fiqh, istilah ini tidak akan ditemui. Namun asas bagi hukum ‘chatting’ ini sebenarnya sudah dibahas oleh ulama, jauh sebelum jaringan internet ditemukan.

‘Chatting’ dengan lawan jenis yang bukan mahram sama halnya dengan berbicara melalui telepon, SMS, dan berkirim surat. Semuanya ada persamaan. yaitu sama-sama berbicara antara lawan jenis yang bukan mahram. Persamaan ini juga mengandung adanya persamaan hukum. Karena itu, ada dua perkara berkaitan yang perlu kita bahas sebelum kita lebih jauh membicarakan hukum ‘chatting’ itu sendiri.

Pertama, adalah hukum bicara dengan lawan jenis yang bukan mahram.

Kedua, adalah hukum khalwat.

Berbicara antara laki-laki dan perempuan yang bukan mahram pada dasarnya tidak dilarang apabila pembicaraan itu memenuhi syarat-syarat yang sudah ditentukan oleh syara’. Seperti pembicaraan yang mengandungi kebaikan, menjaga adab-adab kesopanan, tidak menyebabkan fitnah dan tidak khalwat. Begitu jika hal yang penting atau berhajat umpamanya hal jual beli, kebakaran, sakit dan seumpamanya maka tidaklah haram.

Dalam sejarah kita lihat bahwa isteri-isteri Rasulullah SAW berbicara dengan para sahabat, ketika menjawab pertanyaan yang mereka ajukan tentang hukum agama. Bahkan ada antara isteri Nabi SAW yang menjadi guru para sahabat selepas wafatnya baginda yaitu Aisyah RA.

Dalam hal ini, Allah SWT berfirman yang artinya: “Karena itu janganlah kamu (isteri-isteri Rasul) tunduk(yakni melembutkan suara) dalam berbicara sehingga orang yang dalam hatinya ada penyakit memiliki keinginan buruk. Tetapi ucapkanlah perkataan yang baik”. (QS. al-Ahzab: 32)

Imam Qurtubi menafsirkan kata ‘Takhdha’na’ (tunduk) dalam ayat di atas dengan arti lainul qaul (melembutkan suara) yang memberikan rasa ikatan dalam hati. Yaitu menarik hati orang yg mendengarnya atau membacanya adalah dilarang dalam agama kita.

Artinya pembicaraan yang dilarang adalah pembicaraan yang menyebabkan fitnah dengan melembutkan suara. Termasuk di sini adalah kata-kata yang diungkapkan dalam bentuk tulisan. Karena dengan tulisan seseorang juga bisa mengungkapkan kata-kata yang menyebabkan seseorang merasakan hubungan istimewa, kemudian menimbulkan keinginan yang tidak baik.

Termasuk juga dalam melembutkan suara adalah kata-kata atau isyarat yang mengandung kebaikan, namun ia boleh menyebabkan fitnah. Yaitu dengan cara dan bentuk yang menyebabkan timbulnya perasaan khusus atau keinginan yang tidak baik pada diri lawan bicara yang bukan mahram. Baik dengan suara ataupun melalui tulisan.

Jika ada unsur-unsur demikian ia adalah dilarang meskipun pembicara itu mempunyai niat yang baik atau niatnya biasa-biasa saja.

Adapun khalwat, hukumnya dilarang dalam agama Islam. Sebagaimana dalam sabda Rasulullah SAW yang artinya:

“Janganlah ada di antara kalian yang berkhalwat dengan seorang wanita kecuali dengan mahramnya,” (HR. Bukhari dan Muslim)

Khalwat adalah perbuatan menyepi yang dilakukan oleh laki-laki dengan perempuan yang bukan mahram dan tidak diketahui oleh orang lain. Perbuatan ini dilarang karena ia dapat menyebabkan atau memberikan peluang kepada pelakunya untuk terjatuh dalam perbuatan yang dilarang.

Kerana ada sabda Nabi SAW bermaksud: “Tiadalah seorang lelaki dan perempuan itu jika mereka berdua-duaan melainkan syaitanlah yang ketiganya,” (Hadis Sahih).

Khalwat bukan saja dengan duduk berduaan. Tetapi berbual-bual melalui telepon di luar keperluan syar’i juga dianggap berkhalwat. Karena mereka sepi dari kehadiran orang lain, meskipun secara fisik mereka tidak berada dalam satu tempat. Namun melalui telepon mereka lebih bebas membicarakan apa saja selama berjam-jam tanpa merasa dikawal oleh siapapun juga.

Dan haram juga ialah perkara-perkara syahwat yang membangkitkan hawa nafsu contohnya yang berlaku pada kebanyakkan muda-mudi atau remaja-remaja sekarang dimana sms atau email atau Facebook atau sejenisnya menjadi alat untuk memadu kasih. Semuanya dijadikan alat memuaskan nafsu di antara pasangan dan masing-masing melunaskan keinginan dan nafsu semata-mata. Membincangkan perkara-perkara cabul lebih-lebih lagi hukumnya adalah haram.

Kesimpulan :

Hukum chatting sama dengan menelepon sebagai mana yang sudah kita terangkan di atas. Artinya chatting di luar keperluan yang syar’i termasuk khalwat. Begitu juga dengan sms. Walaupun dengan niat berdakwah. Karena berdakwah kepada jenis lawan bukanlah suruhan agama kerana Allah telah menetapkan untuk berdakwah kepada lelaki adalah lelaki juga, begitu juga sebaliknya.

Namun bila ada tuntutan syar’i yang darurat, maka itu diperbolehkan sesuai keperluan. Tentunya dengan syarat-syarat yang sudah kita jelaskan di atas. Di sinilah menuntut kejujuran kita kpd Allah dalam mengukur sejauhmana urusan kita itu satu keperluan atau mengikut nafsu semata-mata. Dan kejujuran itu pula bergantung sejauhmana iman kita kepada Allah. Jika muraqabatillah kita kuat (yakni merasa diri sentiasa dalam pandangan Allah), maka itu yang akan menjadi pengawal kita. Jika tidak maka kita akan hanyut bersama orang-orang yang terpedaya dengan teknologi moden ini. Na’uzubillah.

Internet sangat baik untuk kita, dimana ia memudahkan banyak urusan kita tapi jika kita menyalahgunakannya akan membawa akibat buruk kepada akhlak dan masyarakat kita. [berbagai sumber]

COMMENTS

BLOGGER: 1
Bismillahirrahmanirrahim. Silahkan sertakan link video atau gambar untuk berkomentar dengan video atau dengan gambar.

Nama

aagym,19,Aagym Audio,8,Abdur Raheem Green,2,Akhir Zaman,17,Akhir Zaman Ebook,32,Akhlaqul Karimah,16,Al Masih,7,apk bahasa,1,apk doa,2,apk Quran,3,apk salat,2,apk umum islam,1,Aplikasi Islami,26,aplikasi total android,9,Audio,14,Audio Tajwid,2,Bang Imad,4,Bani Jawi dan Melayu,3,BELA DIRI,1,Belajar Bahasa Arab,2,Berita dan Kasus,25,Berita Islami,18,Bola,3,Buku Imran Hosein,2,Catatan Sang Pujangga Sesi 1,4,Dajjal,10,Doa dan Ruqyah Audio,1,Download Ebook Islami,25,Download Ebook Kristologi,19,Download Ebook Umum,4,Ebook Detektif,1,Ebook Doa,5,Ebook Fiqih,20,Ebook Hadits,18,Ebook Hubungan,7,Ebook Keluarga,4,Ebook Quran,20,Ebook Sejarah,22,Ebook Tajwid,3,Ekonomi Islam,24,Freemasonry,21,Gaib dan Non Dunia,43,Gaib dan Non Dunia Video,6,Gog and Magog,1,Hassan Al Banna,1,Hj. Irene Handono,1,Ibadah Sehari-hari,1,Ideologi,2,Imran Hosein,15,islam,1,Islam dan Hindu,2,Keajaiban Islam,15,Keluarga Bahagia,3,Keluarga Ibrahim,10,Kisah-Kisah Motivasi,9,Komunis,3,Konspirasi Amerika,17,konspirasi zionis,60,Kristologi,53,KUNGFU,1,Liberalis,1,Lintas Agama,24,Love Islam,39,Love Kesehatan,6,Love Menulis,5,Love Musik,1,Love ng-BLog,3,Love Nonton Bareng,10,Maria Magdalena,1,Masalah Syi'ah,2,Masuk Islam,17,Minerva,4,Nubuat Muhammad,3,Office,1,Pancasila,1,Pengendalian Pikiran,12,Permasalahan Islami,17,Pernikahan,1,Politik,29,Protokol Zionisme,11,Puasa,3,Realita Akhir Zaman,35,Romansa dan Cinta,14,Science and Signs,1,Sejarah dan Biografi Islam,55,Setanisme,1,Sihir,13,Software Belajar Bahasa Inggris,3,Software dan Aplikasi,10,Sofware dan Download,9,Sundaland dan Atlantis,6,Takbiran Audio,3,The Truth Of Islam,29,Tilawah Quran,1,Video Akhir Zaman,14,Video Dokumenter,7,Video Imran Hosein,12,Video Masuk Islam,10,video sosial eksperimen,5,Video Zakir Naik,11,Wakeup Project,8,Yesus dan Isa,1,Yusuf Estes,3,Zakir Naik,14,
ltr
item
love is rasa: Tips Islami Untuk yang Pacaran Jarak Jauh
Tips Islami Untuk yang Pacaran Jarak Jauh
pacaran islami, pacaran jarak jauh islami, tips untuk pacaran jarak jauh, LDR, khalwat virtual, khalwat, bbm, sms, telepon, email, surat, khalwat virtual, hukum pacaran
http://3.bp.blogspot.com/-JOmQNvDl7Iw/VYjVm8fUyhI/AAAAAAAAByU/nKT4VHxgbBQ/s1600/tips%2Bpacaran%2Bjarak%2Bjauh.jpg
http://3.bp.blogspot.com/-JOmQNvDl7Iw/VYjVm8fUyhI/AAAAAAAAByU/nKT4VHxgbBQ/s72-c/tips%2Bpacaran%2Bjarak%2Bjauh.jpg
love is rasa
https://love-is-rasa.blogspot.com/2015/06/tips-islami-untuk-yang-pacaran-jarak.html
https://love-is-rasa.blogspot.com/
https://love-is-rasa.blogspot.com/
https://love-is-rasa.blogspot.com/2015/06/tips-islami-untuk-yang-pacaran-jarak.html
true
2777010531160768459
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content